mEjug6nr23kA9Kx4RKoGjGkgW8m28l6BS70Jo2uW
Bookmark

Lowongan Kerja Guru AR Raihan Islamic High School

Infolokerlampung.Net - Ar Raihan Islamic School (SMP dan SMA) merupakan salah satu sekolah Islam di Bandarlampung yang mengusung konsep IT dalam tiga arti : Islam Terpadu, Berwawasan Internasional dan Informasi Teknologi.
 

Berdiri pada tahun 2007 dibawah naungan Yayasan Ar Raihan Lampung Cerdas yang diketuai langsung oleh Dr. Gunadi Rusydi, M.Kom (seorang penggiat Pendidikan yang telah berkontribusi selama lebih dari 20 tahun di Bidang Pendidikan) mempunyai Visi “Menjadi Lembaga Pendidikan Islam yang Unggul, Berteknologi, Berwawasan Internasional dan Berkontribusi terhadap Masyarakat, Bangsa dan Agama”.

Sebagai salah satu Sekolah Islam yang Unggul di Bandarlampung, Ar Raihan Islamic School memiliki Misi yang menunjang proses pembelajaran berdasarkan pelayanan pendidikan terbaik dalam bidang kecerdasan intelektual yang dipadukan dengan perkembangan teknologi yang modern, menanamkan nilai-nilai keislaman dalam ketawadhuan akhlak yang mulia serta pembekalan keahlian di bidang kewirausahaan serta kepemimpinan yang akan sangat berguna di dalam bermasyarakat.

Oleh karena itu kami mengundang tenaga pengajar yang mempunyai komitmen kuat dalam pengembangan Pendidikan Islam khususnya, untuk bersama-sama mempersiapkan generasi muslim masa depan yang unggul dan bermanfaat bagi masyarakat, bangsa dan Agama.

Ar Raihan Islamic School membuka kesempatan bagi 2 orang Guru Matematika, 1 orang Guru Seni dan Budaya  1 orang Guru Kelas (Homeroom) serta 2 orang guru BK.

Untuk Kriteria Khusus :
Kami membutuhkan calon pelamar  yang meluruskan Niat karena Allah SWT,  Muslim/Muslimah, dan Semangat untuk berproses dalam ikatan ibadah dan dakwah.

Untuk Kriteria Umum,
kami membutuhkan pelamar yang memiliki kualifikasi akademik dengan latar belakang pendidikan sesuai bidang tugasnya, mempunyai semangat dan motivasi yang tinggi untuk mengabdikan ilmu yang dimiliki bagi para peserta didik.

Lalu, Menguasai IT ( Min. Word, Excel, Power Poin, Movie Maker dan Canva), Dapat membaca Al Qur’an dengan baik dan benar, dan dapat berbahasa Inggris.

Khusus untuk posisi Guru Kelas (Homeroom),calon pelamar diutamakan yang pernah dan atau lulus dari Pondok Pesantren, memiliki hafalan Al Qur’an serta menguasai Bahasa Arab dan Bahasa Inggris , Mampu berinteraksi dan bersosialisasi dengan orangtua murid, teman sejawat dan lingkungan sekitar dengan baik.

Terkait Mekanisme Rekrutment,  pelamar akan melalui beberapa mekanisme  diantaranya, Psikotest, Wawasan Agama Islam, Microteaching, Interview dan Penandatanganan Kesepakatan Kerja.

 "Pendapatan yang diterima sesuai dengan UMK Bandarlampung, bagi yang semangat berproses dan lulus masa kontrak,"

Pesan bagi calon pelamar..

"..penghargaan dan Kepercayaan tidak dapat diminta, tetapi didapatkan ketika kita konsisten menunjukkan sikap dan perilaku yang patut untuk dihargai dan dipercaya.. "

Calon Pelamar nantinya akan ditempatkan di Ar Raihan Islamic School Bandarlampung (SMP dan SMA). Berkas Lamaran  diantar langsung ke Ar Raihan Islamic School Jalan Purnawirawan No.114 Kel. Gunung Terang Kec. Langkapura, Bandarlampung (security post) atau mengirimkan via email : HRD@arraihan.sch.id
 

 
Post a Comment

Post a Comment

Tinggalkan komentar jika ada pertanyaan